Sabtu, 02 Oktober 2010

Quantum Solver

Dalam buku Quantum Quotient, Ir. Agus Nggermanto, menjelaskan tentang dimensi-dimensi dari AQ dan bagaimana cara mengembangkannya (hlm. 85), yang kayaknya sih ya, cocok untuk kita jadikan bahan masukan sebagai salah satu cara untuk menyelesaikan masalah.
Aku tidak akan menuliskan di sini apa saja dimensi AQ dan bagaimana cara mengembangkannya itu, namun, berpijak pada teori-teorinya, aku akan menjelaskan padamu, bagaimana cara menyelesaikan masalah secara quantum. Inilah dia:
Ketika suatu masalah, suatu kesulitan, suatu persoalan datang padamu, maka:
1. Pahami seberapa besar kontrol kamu terhadap masalah itu. Apakah kamu cukup kuat untuk menghadapinya seorang diri ataukah kamu perlu bantuan. Dengan memahami seberapa besar kontrol kamu ini, kamu akan dibantu, untuk menentukan strategi dan teknik terbaik untuk menghadapi masalahmu ini.
2. Tentukan penyebab masalah. Apakah itu datang dari luar ataukah justru dari dalam dirimu sendiri? Apakah ini disebabkan oleh tindakan orang lain ataukah tindakanmu sendiri?
3. Jika kamu sudah berhasil mengidentifikasikan masalahmu (dan penyebabnya, tentu saja), sekarang identifikasi juga bagaimana akibat, efek, atau pengaruh masalah ini terhadap kehidupan kamu (apakah masalah ini membuatmu tidak ingin sekolah? Marah-marah ke siapa saja? Atau…?).
4. Nah, sekarang perkirakan, berapa lama kira-kira masalah ini akan berlangsung? Berapa lama kira-kira penyebab masalah ini akan berlangsung? Ooh, tentu saja akan terus berlangsung kalau masalah ini belum segera diselesaikan! Ah, baiklah kalau begitu, mari berlanjut ke poin lima.
5. Sekarang dengarkan, rasakan, dan temukan apa sebenarnya yang salah. Cobalah untuk mengakui dan jujur terhadap diri sendiri, untuk menemukan akar permasalahan.
6. Gali peran kamu dalam timbulnya masalah ini. Apakah kamu penyebab utama ataukah hanya orang yang ‘menarik’ saja?
7. Sekarang, ayo kita temukan sebanyak mungkin informasi dan alternatif penyelesaian lalu kita analisa dan uji informasi dan alternatif penyelesaian tersebut sehingga kita bisa mendapatkan alternatif penyelesaian yang terbaik.
8. Lakukanlah tindakan yang nyata. Karena hanya dengan begitu, masalahmu bisa selesai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar